FAQ Kursus Merajut

Banyak sekali pertanyaan yang paling sering ditanya seputar kursus merajut:

Q: Kursus apa saja yang diadakan?
A: Kursus merajut dengan 1 maupun 2 jarum, basic maupun advance
Hakken adalah merajut dengan 1 jarum, menggunakan hook
Breien adalah merajut dengan 2 jarum, menggunakan knitting needle

Q: Apa saja yang diajarkan di kelas basic? juga lanjutan?
A: baca di section berikut ini ya

Q: Kapan dan dimana kursusnya?
A: Setiap hari minggu jam 10 s/d 3, di Margonda Depok

Q: Berapa kali pertemuan untuk setiap kelasnya?
A: Materi akan diberikan sesuai dengan kurikulumnya, untuk kelas basic akan ada 4x pertemuan. Pertemuan tidak harus rutin setiap minggunya dengan syarat periode yang berlaku adalah 3 bulan dari pertama kali mengikuti kursus.

Q: Apa yang harus disiapkan?
A: Benang maupun alat merajut jika telah ada, jika belum saya menyediakan benang dan alatnya. Catatan juga perlu disiapkan.

Q: Berapa biayanya
A: Biayanya adalah 150rb untuk satu paketnya atau 50rb untuk perdatang.

Q: Dimana tempat membeli alat dan benang merajut?
A: Ada beberapa tempat online maupun offline yaitu: Micki Mocko, Lenny Needle Craft, Hobby Craft, craftandme.com, tobucil.multiply.com

Q: Apa yang dihasilkan dari merajut?
A: Anything dari yang mungil sampai yg gede bisa aja: dompet, tempat HP, baju, topi, sepatu, taplak, selimut, tas, dlsb

Q: Bagaimana cara daftarnya?
A: sms atau telpon untuk konfirmasi ke oty 0815 939 7625


Pertanyaan lainnya akan menyusul ya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat baju rajutan

kurikulum kursus merajut

Workshop May di Rajutan Mama